Gatanews.id, Lombok Timur | Alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Islahuddiny Kediri Lombok Barat yang berasal dari Lombok Timur menggelar Ratiban Akbar dan Silaturahim Alumni Lintas Angkatan, Sabtu (02/09/2023).
Kegiatan yang dipusatkan di Pendopo Bupati Lombok Timur ini diikuti ratusan Alumni dari berbagai angkatan.
Kegiatan ini juga dihadiri langsung oleh Pimpinan Ponpes Al-Islahuddiny Kediri, DR. TGH. Mukhlis Ibrahim termasuk juga Bupati Lombok Timur HM. Sukiman Azmy selaku tuan rumah.
Ketua Panitia, Ustad Abdul Hayyi Zakaria menyampaikan, pelaksanaan kegiatan tersebut bertujuan untuk mengokohkan tali silaturahmi antar Alumni dan merawat hubungan baik dengan Almamater. Kegiatan ini pun baru pertama kali digelar di Kabupaten Lombok Timur.
“Melalui kegiatan ini tentunya kita berharap para alumni bisa lebih solid dan lebih percaya diri untuk tampil di tengah-tengah masyarakat dalam rangka memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan Agama, Bangsa dan Negara, khususnya daerah tercinta Bumi Patuh Karya Lombok Timur,” ujar Ustad Hayyi.
Lanjut Ustad Hayyi, Ratiban Akbar dan Silaturahim Alumni juga untuk menjaga warisan mulia yang diwariskan guru-guru kita yaitu sebagai azimat ratib Al-Athos.
“Ratiban ini juga menyambung tali spiritualitas, bukan saja sesama Alumni tapi hingga guru-guru kita yang sudah meninggal dunia,” tukasnya.
Sementara itu, Ketua Dewan Pengarah, TGH Fauzan Zakaria Amin menyampaikan kebanggaannya menjadi Alumni Al-Islahuddiny.
Selama enam tahun menjadi santri di Ponpes Al-Islahuddiny Kediri, begitu banyak ilmu yang dapat dicapai sehingga menjadi bekal mrlanjutkan sekolah ke Al-Azhar Kairo Mesir, termasuk dalam menjalani kehidupan bermasyarakat.
“Yang paling saya ingat, sewaktu saya pergi ke Mesir dengan Visa Pelancong, saya sempat ditahan oleh Polisi dan terancam akan dideportasi. Tapi syukur Alhamdulillah, karena di tas saya ada sertifikat hafal Al-Quran dari Islahuddiny, saya akhirnya diberikan sekolah di Al-Azhar dengan beasiswa,” katanya mengulas tahun 1999 silam.
Acara Ratiban Akbar dan Silaturahim Alumni Ponpes Al-Ishlahuddiny ini juga kata Tuan Guru Fauzan (TGF), sebagai bentuk tanggungjawab sebagai Alumni.
Dimana sejak lulus dari Ponpes Al-Ishlahuddiny, belum pernah terselenggara Ratiban Akbar sekaligus Silaturahim Alumni Lintas Angkatan seperti saat ini.
“Enam tahun nyantri di Islahuddiny, apa yang engkau sudah perbuat? Nah inilah salah satunya yang kita perbuat, ratiban bersama semua Alumni,” jelas Mudir’am Ponpes Al-Madani Mamben Lauq itu.
“Amalkanlah Alquran, maka Al-Quran akan mengangkat siapa saja orang yang memuliakannya,” pesannya mengakhiri sambutan. (*)